Jakarta - Ponsel-ponsel merek lokal memiliki empat kemampuan yang memungkinkannya bertahan di pasar perangkat komunikasi genggam Indonesia dari gempuran ponsel-ponsel bermerek asing.

"Pertumbuhan ponsel bermerek lokal masih bagus pada 2013 karena mereka masih bermain di segmen ponsel berfitur (feature phones)," kata Analis Pasar International Data Corporation (IDC) untuk Perangkat Ponsel dan Tablet, Darwin Lie, di Jakarta, Rabu.

Ponsel berfitur merupakan jenis telepon seluler yang mempunyai sistem operasi belum berevolusi sebagaimana Android, Symbian 6.0, BlackBerry, iOS Apple, ataupun Windows Phone dari Microsoft.

Empat kekuatan ponsel merek lokal, menurut Darwin, yaitu: